Langkah Langkah Menghadapi UN

Posted: 13 April 2013 in Lagi Serius

Ternyata UN hanya tinggal 1 hari lagi, rasanya segala persiapan telah dilakukan. Saat ini hanya dibutuhkan kesiapan mental siswa. Untuk itu saya mencoba menulis langkah-langkah persiapan yang biasa saya lakukan menjelang Ujian. Berbagai Ujian telah saya hadapi dengan langkah langkah ini, seperti : Ujian Nasional tahun 2003, Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMPTN) tahun 2003, Ujian dan seminar-seminar selama kuliah, Ujian Sarjana, Tes Seleksi Penerimaan CPNS tahun 2009. Dan alhamdulillah hasilnya selalu memuaskan. Semoga langkah-langkah ini juga bisa diterapkan oleh siswa-siswi saya dalam persiapan dan dalam pelaksanaan Ujian Nasional mendatang.

Persiapan Menjelang Ujian

1. Minta lah doa restu dari orang tua, guru-guru, ataupun saudara dan keluarga. Dengan doa orang-orang yang kita sayang dan menyayangi kita, maka pastilah kita bisa fokus dan tenang dalam persiapan dan pelaksanaan UN.

2. Belajar lah seperlunya, fokuskah pada materi-materi yang sesuai SKL, perbanyak latihan pembahasan soal-soal. Jaga kesehatan dan kondisi tubuh, jangan terlalu dipaksakan, ntar malah menjadi sakit karna kurang istirahat. Karna akan sia-sia persiapan ilmu jika mental dan fisik tidak siap.

3. Jangan terpancing oleh isu-isu kebocoran UN. Jangan percaya kepada bocoran-bocoran yang didapat melalui sms, bbm, dan lainnya. Jangan pula berusaha untuk melakukan cara-cara yang curang. Yakinlah dengan kemampuan sendiri serta jangan sia-siakan usaha yang telah dilakukan selama ini.

4. Perbanyak lah berdoa dan beribadah. Sempatkan untuk bangun tengah malam untuk melakukan sholat tahajud.  Yakin lah dan selalu optimis untuk lulus.

Pada Saat Melaksanakan Ujian

1. Pastikan anda hadir tepat waktu, jangan sampai terlambat. Bawalah perlengkapan ujian yang dibutuhkan. Pastikan nomor ujian ataupun perlengkapan lainnya tidak ketinggalan. Jika masih ada waktu, buka lah buku dan bacalah kembali tentang teori-teori pelajaran yang telah di pelajari hingga ujian dimulai.

2. Mulailah dengan membaca doa dan kemudian ikuti instruksi dari pengawas Ujian ataupun Panitia. Mulailah mengisi data-data pribadi. Pastikan data yang anda isi benar, karna akan sia-sia jawaban yang anda kerjakan kalau data yang anda masukkan salah.

3. Hati-hati memisahkan LJK dari lembar soal, mintalah bantuan pengawas jika di perlukan.

4. Mulailah mengerjakan soal dengan fokus dan teliti. Jawablah soal yang anda anggap mudah dan pasti benar. Jangan menghabiskan waktu terlalu lama untuk soal-soal yang meragukan anda. Jika anda yakin menjawab benar, maka langsung saja di hitamkan pada piihan jawaban di LJK anda, namun jika masih ragu cukup ditandai saja. Setelah seluruh soal dikerjakan, kembalilah mengerjakan soal-soal yang jawabannya masih diragukan. Dengarkan instruksi pengawas atau bel tanda waktu. Hati-hatilah dalam menghitamkan LJK, jangan sampai LJK anda basah, terlipat atau rusak. Jika terjadi kerusakan pada LJK, anda terpaksa mengulang mengerjakan soal, karna soal dan LJK satu paket.

5. Periksa lah kembali data-data dan jawaban anda dengan baik menjelang waktu habis. Biarkan soal dan LJK di atas meja, kemudian tinggalkan ruang ujian dengan tertib.

Demikian lah langkah-langkah yang selalu saya lakukan. langkah-langkah diatas bisa disesuaikan dengan kebiasaan masing-masing. karna intinya adalah bagaimana kita bisa berkosentrasi dalam menjawab soal-soal dengan baik. Semoga bermanfaat.

******

 

Komentar
  1. fendi sugiharto berkata:

    mantap pak,,
    nampaknya berdasarkan pengalaman nih nulisnya

Tinggalkan komentar